Daerah

Mhd Falah Pembalap Muda Dari Pelalawan Siap Menjadi Crosser Sejati

Foto Istimewa (B. Kurniawan)

GARDAPOS.COM, PELALAWAN - Pembalap motocross muda dari Kabupaten Pelalawan, Mhd Falah (17) tahun perlahan tapi pasti mulai menoreh sejumlah prestasi motocross yang diikutinya pada Kamis 2 Januari 2020 lalu di Waterbom Pasir Pengaraian/dalu-dalu, Rohul yang diikuti 45 para pembalap/crosser.

"Ya itu salah satu turnamen Kejurda dalam rangka tahun baru 2020 motocross grastrek waterbom aneka putra, yang diselenggarakan oleh IMI Rohul," ujar Official tim, B. Kurniawan, Minggu (5/1) di Pangkalan Kerinci.

Melihat sosok Mhd Falah yang masih muda belia dan masih bersekolah di SMAN Bernas, Pangkalan Kerinci ini sejak usia 16 tahun sudah mulai terjun menggeluti dunia motocross dan pastinya didukung penuh oleh keluarga dan kerabatnya.

Menurut B. Kurniawan saudaranya Mhd. Falah sudah beberapa kejuaraan diikutinya, seperti turnamen motocross di Dumai, Petapahan, Dundangan, dan Pranap pada tahun 2019 lalu dan Pasir Pengaraian dengan menggondol tropi ke tiga baru-baru ini, ungkapnya.

Mhd Falah dan keluarganya kepada gardapos mengungkapkan motivasinya terjun menggeluti dunia motocross ini karena ini juga salah satu cabang olahraga, karna dibalik raga yang sehat ada jiwa yang sehat oleh karna itu kami pihak keluarga akan terus membimbing mensuport Mhd Falah untuk menjadi Pembalap Nasional maupun Internasional alias Crosser sejati, katanya.

Harapannya kedepan dapat untuk  mengharumkan nama LMB & Pelalawan, baginya selaku pembalap muda agar senantiasa terus berbuat dan melakukan kegiatan positif dengan demikian siapa tahu dengan motocross ini bisa mengguncang Indonesia menjadi pembalap handal di Asia, pungkas Falah. (*)


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar