Lingkungan

Humas Sektor PT. RAPP Mangkir Diundang, LPM dan Pemerintahan Kelurahan Langgam Kecewa

Rapat LPM dan Pemerintahan Kelurahan Langgam menuai kegagalan ulah tidak hadirnya Humas Sektor PT RAPP, Rabu 16/8).

GARDAPOS.COM, PELALAWAN - Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) dan Tokoh Masyarakat Kelurahan Langgam kecewa dengan sikap Humas Sektor Langgam PT RAPP, M. Daim tidak kooperatif dan tidak mempedulikan undangan LPM, dan Pemerintahan Kelurahan Langgam. Demikian keterangan Ketua LPM Kelurahan Langgam, Jamris dan Lurah Langgam (16/8).

Undangan rapat dari Kelurahan Langgam dan LPM telah disampaikan ke pihak humas sektor RAPP, dimana rapat tersebut dilaksanakan pada hari Rabu 16 Agustus 2023 di aula kantor Lurah Langgam kemarin.

Agenda rapat itu terkait perbaikan peningkatan jalan oleh semua perusahaan yang ada di Kecamatan Langgam. Namun, disayangkan karena Humas Sektor RAPP tak hadir maka tidak tercapai kesepakatan konsersium perbaikan dan peningkatan jalan yang rusak mulai dari Kelurahan Langgam sampai Desa Lubuk Ogong Kecamatan Bandar Sekijang.

Disaat rapat akan dimulai Humas Sektor Langgam itu juga belum menampakkan batang hidungnya. Lurah Langgam M. Harles mencoba menghubungi beliau via telpon dan aplikasi WA tidak ada respon sama sekali. Akibat ketidakhadiran dan ketidak kooperatifnya humas sektor Langgam ini, membuat tokoh masyarakat, LPM dan Lurah Langgam kecewa.

"Kami dari LPM Langgam sangat kecewa dengan sikap Humas sektor Langgam. Ketidakhadiran mereka telah membatalkan perjanjian sesama perusahaan yang ada di Kelurahan Langgam untuk perbaikan dan peningkatan jalan dari Kelurahan Langgam menuju Desa Lubuk Ogong Kecamatan Bandar Sekijang," ungkap Jamris.

Lanjut Jamris, ketidak hadiran Humas Sektor Langgam seakan-akan tidak mau bekerja sama membuat perjanjian sesama perusahaan yang memiliki wilayah kerjanya di Kecamatan Langgam, sementara perusahaan lainnya sudah sedia dan sepakat memperbaikinya. Gagalnya kesepakatan ini akibat pihak humas sektor RAPP Langgam tidak hadir." pungkasnya.

Kemudian lanjutnya lagi, pihak-pihak atau perusahaan - perusahaan yang diundang oleh pihak Kelurahan Langgam dan LPM yakni; Emp Bentu Ltd, PT RSS, PT MUP dan PT RAPP Sektor Langgam. Diantara ke-empat perusahaan yang diundang yang tak hadir itu hanya Humas Sektor Langgam. Ketidakhadiran perusahaan besar yang bergerak di bidang pulp kertas, rayon dan memiliki ribuan hektar HTI tersebut sangat tidak menghargai pemerintahan Kelurahan langgam, tegasnya.

Sampai berita ini dilansir, tim media mencoba menghubungi pihak perusahaan sektor manager dan humas Sektor Langgam belum bisa terkonfirmasi terkait klarifikasi berita ini.

(tim)


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar