Titik Api Pelalawan bertambah

Lahan Terbakar Di Desa Segamai Teluk Meranti-Riau

Foto.Istimewa (kebakaran lahan di desa segamai, teluk Meranti-Riau)

GARDAPOS.COM, PELALAWAN - Info terbaru dari warga inisial (SI) dari Desa Segamai hari ini, Sabtu (10/8) telah terjadi kebakaran lahan yang hebat di Kecamatan Teluk Meranti, tepatnya Desa Segamai, Pelalawan-Riau.

Titik api kebakaran (Karhutla-red) di Kabupaten Pelalawan semakin bertambah, sijago merah meluluh lantahkan lahan yang belum diketahui berapa luas terbakar. 

Menurut informasi warga (SI) kebakaran lahan ini posisinya dipingir badan jalan lintas bono, dan diduga lahan yang dijual oleh kades segamai bersama kroninya berbatasan dengan Desa Pulau Muda, Kecamatan Teluk Meranti, Pelalawan-Riau.

Titik api mejalar kesemak belukar diduga disebabkan membuang puntung rokok, kebakaran ini menimbulkan kabut asap pekat di wilayah desa segamai dan sekitarnya. (*)


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar