Nasional

Presiden Prabowo Umumkan Kesejahteraan Guru dan Peringatan Untuk Para Korupsi di Republik Indonesia

Presiden Prabowo Subianto, di acara pembukaan hari guru, (28/11). (Foto Ist, tangkapanlayar)

GARDAPOS.COM, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto hadiri acara puncak Hari Guru Nasional 2024 pada hari Kamis, 28 November kemarin, digelar di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, memberi peringatan keras kepada para korupsi di republik Indonesia.

Tema acara itu adalah 'Guru Hebat Indonesia Kuat'. Presiden Prabowo memberikan kabar baik terkait peningkatan kesejahteraan dan gaji guru, menurut Mu'ti menteri pendidikan dasar dan menengah mengatakan ada kenaikan gaji guru honorer yang sertifikasi senilai Rp 2 juta, sementara guru ASN naik sebesar satu kali gaji.

"Pengumuman tersebut yakni kesejahteraan untuk Non-ASN sebesar Rp 2 juta dan peningkatan gaji guru ASN sebesar satu kali gaji pokok yang mereka miliki," ujarnya.

"Kami paham, kami mengerti usaha kami, usaha menteri pendidikan dasar dan menengah, usaha menteri keuangan, kami sadar apa yang kami umumkan hari ini belum yang saudara saudara perlukan, tapi ini adalah upaya kami dan ini akan kami upayakan terus", kata Prabowo.

Kita harus memperbaiki seluruh kehidupan rakyat kita, para guru, para pekerja, para petani, para nelayan, seluruh rakyat kita memerlukan kualitas hidup yang baik, dan untuk menuju itu memerlukan pemerintahan yang bersih, pungkas Presiden saat memberikan arahan.

"Saya memberi peringatan, korupsi harus berhenti di Republik Indonesia. Kabinet merah putih, pemerintah yang saya pimpin tidak akan ada toleransi kepada korupsi dan pencurian dan penyelewengan, berhenti, berhenti, berhenti", ujarnya pada saat membuka acara tersebut.

Turut dihadiri jajaran kabinet merah putih yakni Menko PMK Pratikno, Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar, Menkeu Sri Mulyani, Mensesneg Prasetyo Hadi, Mendagri Tito Karnavian, Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri Sosial Saifullah Yusuf, Menaker Yassierli, Menpora Dito Ariotedjo dan menteri lainnya. Hadir juga Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.


(gp1)


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar