Sosbud

Ratusan Warga Hadiri Pelepasan Tim Safari dan Buka Puasa Bersama Bupati Zukri

Ket.gbr: Bupati Zukri lepas tim safari ramadan 1445 H sekaligus bukber warga, (17/3) di rumdis bupati.

GARDAPOS.COM, PELALAWAN - Ratusan warga dari berbagai elemen hadiri undangan acara pelepasan tim safari ramadhan pemerintah daerah kabupaten Pelalawan dan berbuka puasa bersama tahun 1445 H/2024 M dari Bupati Pelalawan pada hari Minggu, (17/3/2024) di kediaman rumah dinas bupati Pelalawan dengan penceremah ustadz H. Yurnalis, S.Ag.

Dalam sambutannya Bupati Zukri berharap pada bulan ramadan 1445 H ini hendaknya dapat meningkatkan kepedulian kepada sesama, khususnya bagi kaum dhuafa dan anak yatim, pungkasnya saat berbuka bersama kaum dhuafa dan anak yatim di rumah dinas Bupati Pelalawan.

Kemudian lanjutnya, berbuat kebaikan itu tidak hanya dilakukan pada saat datangnya bulan ramadan saja, bahkan juga dapat dilakukan di bulan-bulan lainnya. Maka itu dirinya berharap agar momen di bulan yang penuh berkah ini semakin meningkatkan kualitas keimanan setiap kaum muslimin  untuk peduli terhadap sesama, katanya.

"Undangan sekaligus berbuka puasa bersama ini adalah sarana bagi kita untuk saling bersilaturahmi dan bertatap muka. Pada bulan suci ramadan ini mengajarkan kita bagaimana peduli terhadap sesama, karena pahala dilipatgandakan oleh Allah SWT, untuk itu saya berharap melalui kegiatan berbuka bersama ini, pejabat, ulama maupun seluruh masyarakat, untuk betul-betul menjadikan momen ini untuk peduli kepada sesama." Ungkap Zukri.

Kemudian bupati Zukri juga menyebutkan, ada 5.300 anak yatim SE kabupaten Pelalawan sudah diberikan santunan oleh pemerintah daerah setiap bulannya termasuk program santunan kepada imam masjid, marbot dan mubaligh yang turut mendapat perhatian dari Pemerintah.

Hari ini pemerintah daerah akan memberikan bantuan kepada 200 orang mubalig, dan selain itu juga menyerahkan secara simbolis santunan anak yatim, insentif petugas rumah ibadah, insentif guru TPQ/MDTA, insentif mubalig, bantuan kaki palsu, bantuan sagu hati ramadan serta bantuan beras pangan Pemerintah.

"Kepada yang hadir saya berpesan kalau ada anak yatim yang belum diberikan bantuan, maka bantulah untuk disampaikan kepada pihak terkait. Jangan sampai ada anak yatim yang terlantar." Pungkas Bupati Zukri.**


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar