Nasional

Wajib Taat Pada Konstitusi, Relawan Jangan Jerumuskan Presiden Melanggar Konstitusi

GARDAPOS.COM, JAKARTA - Sebagai warga negara tentu kita bersyukur memiliki Bapak Presiden Jokowi sebagai Pemimpin bangsa ini, baik sebagai Kepala Negara maupun Kepala Pemerintah. Sebagaimana perjalanan bangsa ini dalam kepemimpinan beliau, bangsa kita terus berbenah dan melaju dalam jalan menuju negara maju dan kuat walau sekalipun dalam situasi Pandemi COVID-19 saat ini.

Sekretaris Jenderal Jokowi Centre, Imanta Ginting dalam keterangan yang disampaikan kepada gardapos.com, Rabu (8/9/2021) mengatakan, bahwa banyak wacana meminta Presiden Jokowi untuk 3 Periode dengan berbagai alasan dan motivasi, namun perlu kita cermati bersama bahwa sebagai negara hukum kita harus taat kepada konstitusi dan memastikan konstitusi dilaksanakan secara benar dan sungguh-sungguh.

"Perihal masa jabatan Presiden tentu sudah jelas diatur dalam Pasal 7 Undangan-undang Dasar kita, jadi mari kita berpegang teguh dan berpijak pada UUD tersebut." pungkas Imanta.

Kemudian disamping itu, lanjut Imanta kita juga perlu berkaca pada negara Guinea yang Presiden nya baru-baru ini dikudeta akibat mengamendemen masa jabatan. Kita tidak berpikiran negatif tapi politik itu dinamis dan bisa reaktif dengan berbagai kemungkinan yang tidak terprediksi. Seharusnya, kita fokus mendukung dan mensukseskan kepemimpinan Presiden Jokowi untuk priode ke-2 ini, sebagai suatu bangsa yang besar maka wajib hukumnya untuk taat pada konstitusi sebagai landasan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, sehingga pembangunan bisa berjalan dengan baik dan benar. 

Situasi Pandemi begini jangan kita jadi kan alasan untuk melanggar, tapi justru menjadi momen yang tepat bagi calon Pemimpin bangsa ini untuk mengasah diri dan mengenali karakter dan kebutuhan bangsa kita sesungguh nya dalam menapak jalan menuju Indonesia sebagai negara maju.[]**


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar