Lingkungan

Program BRGM Provinsi Riau Dari APBN 2022 di Desa Petani Disorot Warga

Foto: Plank kegiatan Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) Riau di Desa Petani, Kec. Bunut (8/1). (Ist)

GARDAPOS.COM, PELALAWAN - Program Badan Restorasi Gambut dan Mangrove, Kedeputian Bidang Konstruksi, Operasi dan Pemeliharaan BRGM Provinsi Riau Tahun 2022 di Desa Petani Kecamatan Bunut terpantau oleh warga terbengkalai diduga anggaran dana dari APBN 2022 disalahgunakan.

Sebagaimana disampaikan warga Desa Petani pada 08 Januari 2023, bahwa luas lahan yang digunakan untuk kegiatan tersebut 1 Ha sambil menelusuri areal yang telah ditumbuhi rumput liar dan memvisualkan nya juga melalui video.

Kemudian hasil laporan warga Desa Petani kepada gardapos.com (8/1), sesuai foto gambar plank yang dikirimkan dan isinya menyebutkan sbb:

BADAN RESTORASI GAMBUT DAN MANGROVE
Kedeputian Bidang Konstruksi, Operasi dan Pemeliharaan BRGM Provinsi Riau 2022

NAMA KEGIATAN: REVITALISASI SUMBER MATA PENCAHARIAN MASYARAKAT
BUDIDAYA TANAMAN JAHE MERAH
 
LOKASI: DESA PETANI - KEC. BUNUT
KAB/PROV: KAB. PELALAWAN - PROV. RIAU
NO.REG: SP DIPA-029.14.4.095131/2022-RE.241

SUMBER DANA: APBN 2022
JUMLAH DANA: RP.170.000.000,00
NAMA POKMAS: LOMAK SIANGKAK
KOORDINAT: N.0°16'57.250"
E.102°09'16.934"

Informasi yang terangkum gardapos.com dari warga desa diketahui Ketua Pokmas Lomak Siangkak adalah KF alias Fikri saat dikonfirmasi warga lewat telepon tidak menjawab.

"Kami warga sangat menyayangkan kegiatan budidaya tanaman jahe merah Pokmas Lomak Siangkak yang bersumber dari uang negara sebesar Rp.170 Jt sejak awal dimulai pada bulan Oktober tahun 2022 sampai saat ini kondisi lahan yang berlokasi di Desa Petani Kec. Bunut tidak terurus dan telah ditumbuhi berbagai rumput liar. Dengan besaran dana hibah yang diberikan pada kegiatan itu tidaklah sesuai dengan kenyataan, malahan budidaya tanaman jahe merah yang sedia kala diperuntukan tidak berbekas malah ditumbuhi rerumputan di lokasi tersebut." tutupnya.


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar