Nasional

Kabid Humas Polda Riau: Beredar Video Kapolres Pelalawan Adu Satwa Dilindungi, Perlu Diluruskan Informasinya

Istimewa. Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto (Foto.Dok Bidhumas Polda Riau).

GARDAPOS.COM, PEKANBARU - Terkait beredar video Kapolres Pelalawan adu satwa dilindungi Owa Sumatra dengan Anjing yang beredar di media sosial diduga adanya miskomunikasi. Kejadian ini perlu diluruskan informasinya, demikian rilis yang disampaikan Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto kepada gardapos.com, Sabtu (12/12/2020).

Kabid Humas Polda Riau Kombes Sunarto dalam hal ini menjelaskan, bahwa hewan tersebut ditemukan oleh salah satu personel Polri atas nama bripda Joss pada Tanggal 1 Desember sore sekitar pukul 16.00 Wib saat yang bersangkutan olahraga lari sore. Kemudian yang bersangkutan menemukan sebuah karung ditepi jalan Kualo Pelalawan.

Dilihatnya kondisi karung tersebut dalam keadaan terikat, dan setelah ikatan karung tersebut dibuka, ternyata isinya hewan sejenis kera (ybs belum mengetahui jenisnya) dalam keadaan sekarat dan terluka parah ditangan serta pahanya. Kemudian anggota tersebut membawanya dan melaporkan kepada Kapolresnya.

Selanjutnya Kapolres memerintahkan anggota tersebut untuk segera membawanya ke dokter hewan untuk mendapatkan pertolongan/pengobatan. Diberikan pertolongan medis dan pengobatan oleh dokter dan dibawa kembali.

Kemudian pada Tanggal 3 Desember, hewan tersebut dibawa lagi ke dokter untuk dilakukan pengobatan. Namun, upaya untuk mengobati hewan tersebut pada akhirnya takdir berkata lain. Hewan tersebut meninggal karena sakit yang dideritanya pada Tanggal 5 Desember yang lalu, demikian penjelasan tersebut disampaikan perlu diluruskan di ruang publik, ungkap Kombes Sunarto.[]


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar