Patroli Titik Asap Pasca Karhutla di Pelalawan, Riau

Kapten Arh Kharidon Sitio: Anggota Subsatgas ke 7 Tim 10 Koramil 09/Lgm Kodim 0313 Patroli Sisir Titik Asap Pasca Karhutla

Anggota Subsatgas ke 7 Tim 10 Koramil 09/Lgm Kodim 0313 Patroli Sisir Titik Asap Pasca Karhutla

GARDAPOS.COM, PELALAWAN - Antisipasi karhutla, Anggota Subsatgas 7 tim 10 karhutla dari Koramil 09/Langgam, Jumat (27/9) menyisir habis titik asap yang masih tersisa disaat hujan ringan yang turun beberapa hari belakangan ini.

Hujan ringan yang terjadi beberapa hari ini mengakibatkan kondisi cuaca/udara di kabupaten pelalawan khususnya Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kecamatan Langgam dan Kecamatan Bandar Sei Kijang mulai membaik, ujar Kapten Arh Kharidon Sitio kepada gardapos.

"Ya, Udara hari ini sudah jauh lebih baik, meski belum normal. Kabut asap masih terlihat tipis. Tapi langit biru mulai kelihatan. Udara terasa tak sesak lagi, situasinya hari ini jauh berbeda sekali dengan suasana udara beberapa hari sebelumnya dimana saat itu asap terasa pekat jarak pandang hanya berkisar 100 Meter", ungkap Kapten Arh Kharidon Sitio.

Kegiatan belajar mengajar pun kembali beraktifitas seperti biasanya, para pelajar mulai dari PAUD,  TK,  Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama sudah kembali menjalankan aktivitas belajar seperti hari biasa, setelah diliburkan lebih kurang 2 minggu.

Namun demikian, anggota Subsatgas Karlahut dari Koramil 09/Langgam Kodim 0313/KPR tetap siaga memantau kondisi lahan yang terbakar, meskipun sudah tidak ada api para babinsa tetap lakukan patroli, tegas Kharidon Sitio.

"Kita tetap menyisir titik asap yang masih ada dan akan kita padamkan sampai benar benar tidak ada lagi titik asap, karena kita kawatir kalau masih ada titik asap meskipun kecil kalau tidak kita padamkan akan menjadi besar nantinya dan bisa kembali menimbulkan titik api yang akan meluas apalagi yang terbakar umumnya lahan gambut yang sulit sekali di padamkan jika sudah terbakar", tutup Danramil 09/Langgam Kapten Arh Kharidon Sitio.***


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar