Daerah

PIKKC ITB Kunjungi Pelalawan, Hendry Gunawan: Smart Infrastructure System Penting Untuk Mewujudkan Pelalawan Maju 2026 Terintegrasi

Pertemuan Tim PIKKC ITB bersama Kadis kominfo Pelalawan Hendry Gunawan, (6/10) di Pangkalan Kerinci

GARDAPOS.COM, PELALAWAN - Institute Teknologi Bandung (ITB) melalui Pusat Inovasi Kota dan Komunitas Cerdas (PIKKC) menyambangi Kabupaten Pelalawan, pada Kamis 6 Oktober 2021 pertemuan di Command Center Diskominfo Pelalawan, terkait  pengembangan tentang konsep dan model 'smart infrastructure system' BMPR, yang di kembangkan oleh ITB dan lingkup pekerjaannya.

Demikian keterangan ini disampaikan Kadis Kominfo Pelalawan Hendry Gunawan, (6/10).Demikian keterangan ini disampaikan Kadis kominfo Pelalawan Hendry Gunawan, (6/10). PIKKC adalah Pusat Inovasi Kota dan Komunitas Cerdas yang berada di bawah naungan ITB. PIKKC didirikan dalam semangat menemukan dan menawarkan solusi atas masalah maupun tantangan yang dihadapi kota (atau desa, kabupaten, negara, dan lainnya), pada saat yang sama menghasilkan publikasi ilmiah sebagai kontribusi nyata terhadap ilmu pengetahuan.

Kepala PIKKC ITB Prof Suhono Harso Supangat mengatakan Model 'Smart Infrastructure System BMPR dibagi menjadi tiga enabler utama BMPR, yakni Kebinamargaan Cerdas, Penataan Ruang Cerdas, serta Jasa Konstruksi Cerdas. Ia menambahkan terkait teknis aplikasi yang sudah dibuat oleh tim dan pengembangan penggunaan aplikasi baik versi 'website' maupun aplikasi mobile Android.

Selanjutnya untuk mendukung aplikasi klik Pelalawan, ia juga menjelaskan bahwa data sharing melalui 'platform cloud' yang sudah terintegrasi pada sistem yang di bangun.

Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pelalawan Hendry Gunawan mengatakan bahwa di era  teknologi informasi seperti saat sekarang perlunya pemanfaatan teknologi berbasis digitalisasi dan basis data yang terintegrasi. Tentunya semua ini sebagai wujud kita dalam melaksanakan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan dalam mewujudkan Pelalawan Maju 2026. 

"Ya Infrastruktur TIK dan pelayanan digitalisasi melalui satu basis data ini kedepan akan memudahkan bagi masyatakat sesuai harapan Bupati Pelalawan H. Zukri untuk memangkas birokasi pelayanan serta memudahkan masyarakat di luar Pelalawan dalam berinvestasi di Kabupaten Pelalawan", jelas Hendry.

Kemudian selain itu juga sebagai bentuk implementasi Pemerintah Kabupaten Pelalawan dalam mewujudkan pembangunan pusat data nasional untuk mewujudkan integrasi nasional melalui transformasi digital serta program pengembangan desa wisata dalam pengembangan desa berbasis digital oleh Presiden Republik Indonesia Bapak Ir. Jokowidodo, ungkapnya.

Adapun dalam pertemuan tersebut turut hadir Kepala PIKKC ITB Prof Suhono Harso Supangat, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pelalawan Hendry Gunawan, AP, Kepala Bidang Egovernment Alfi Anansyah Putra, SE, M.Acc, Kasi Komunikasi Publik Fatriani, SH dan Kasi Hubungan Media dan Masyarakat Murdied,SE.[Adv]


[Ikuti GardaPos.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar