Pengabdian Masyarakat Tim Kukerta Balek Kampung Mahasiswa UR Sukses Di Kelurahan Air Dingin

Ahad, 22 Agustus 2021

GARDAPOS.COM, PEKANBARU - Tim Kukerta (Kuliah Kerja Nyata) balek kampung mahasiswa Universitas Riau Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru Riau, melakukan pembagian hand sanitizer dan masker serta bertepatan dengan HUT RI-76 pada Selasa 17 Agustus 2021 lalu. Demikian keterangan ini disampaikan Ketua Kukerta Mahasiswa Universitas Riau Finda Afriwandy pada gardapos.com, (22/8) di Pekanbaru.

Tim juga melaksanakan perlombaan 17-an yang diikuti oleh berbagai lapisan masyarakat dari anak anak hingga orang tua, apa saja perlombaan yang diadakan oleh tim tersebut? Finda Afriwandy dengan gamblang menjelaskan, bahwa tim yang beranggotakan 10 orang dari berbagai fakultas yaitu 4 mahasiswa fakultas keguruan dan ilmu pendidikan (FKIP), 3 mahasiswa fakultas Teknik, 1 mahasiswi dari fakultas pertanian, 2 mahasiswa dari fakultas matematika dan ilmu pengetahuan (FMIPA), ujar Finda.

"Tim kukerta balek kampung kelurahan air dingin dari Universitas Riau ini bertujuan melaksanakan sila ke-3 Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian masyarakat dan juga memenuhi mata kuliah wajib dari Universitas Riau." pungkas Finda.

Dalam Kegiatan Kukerta ini kami juga melakukan pembagian masker dan 'hand sanitizer' serta agenda perlombaan 17 Agustus yang merupakan bentuk dari program kerja yang telah direncanakan oleh tim kukerta balek kampung di Kelurahan Air Dingin dengan persetujuan Lurah Kelurahan Air Dingin dan RT/RW 05/01, kata Finda.

Ia menambahkan, bahwa saat ini meningkatnya angka positif covid-19 membuat ekonomi Indonesia tidak stabil dimasa pandemi, berbagai metode penekanan angka positif covid-19 telah dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat, salah satunya menerapkan protokol kesehatan yang terdiri dari 3M: Mencuci tangan dengan sabun, Menggunakan masker, Menjaga jarak aman 1 meter. Dimana metode ini telah dilakukan dari berbagai pihak agar dapat membantu pemulihan kesehatan rakyat Indonesia.

Dengan demikian tim kukerta kelurahan air dingin telah merancang program kerja yang juga membantu dalam hal penekanan covid-19 yaitu pembagian masker dan hand sanitizer. Hand sanitizer dibuat langsung oleh tim kukerta kelurahan air dingin. Pembagian masker dan hand sanitizer dilakukan saat acara perlombaan 17 Agustus dan disekitaran lokasi RT 05 dan RW 01 kepada masyarakat. Setelah pelaksanaan pembagian masker dan hand sanitizer RT 05 Bapak Zulkarnain yang membuka kegiatan perlombaan yang ditaja oleh pemuda setempat dan tim kukerta balek kampung Universitas Riau, ungkap Finda.

"Kegiatan tersebut dimulai pada pukul 08.00 WIB acara pertama yaitu lomba kategori anak anak, yakni: Makan kerupuk, Memasukkan paku kedalam botol, Pacu kelereng diatas sendok, Tarik tambang, dan Panjat pinang kecil," jelas Finda singkat.

Dengan suasana meriah HUT RI-76 dan aneka lomba 17 Agustus ini dimeriahkan dengan acara puncak kategori pemuda yaitu panjat pinang, dengan hadiah puncak panjat pinang dengan hadiah uang tunai. Tentu tidak menarik perlombaan jika tanpa hadiah bukan? Kategori Anak anak mendapat hadiah, pena, buku, serta paket internet. Paket internet digunakan siswa SD untuk melaksanakan sekolah dalam jaringan (daring) akibat masih dimasa pandemi covid-19.

Kemudian lanjutnya kegiatan yang meriah ini membuat masyarakat antusias mengikuti dan melihat anak anak mereka berlomba, ini adalah ajang silaturahmi masyarakat dan memperkuat sila Pancasila yang ke 3, Persatuan Indonesia, ujar Finda.

"Masyarakat disini senang dan terbantu atas kegiatan kegiatan yang sudah dilaksanakan oleh tim, maka dari itu saya selaku perwakilan masyarakat kelurahan air dingin, khususnya RT 05, mengucapkan terimakasih kepada tim kukerta dari Universitas Riau di kelurahan air dingin. Semoga apa yang sudah dilaksanakan menjadi pahala dan tetap semangat dengan menjaga kesehatan dimasa pandemi," ujar Bapak Zulkarnain RT 05 RW 01 kelurahan air dingin, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru.

Dirgahayu negeriku tercinta, cepat pulih dan tunjukkan kita bisa melewati rintangan ini. Dan untuk pak lurah, pak RW dan pak RT terimakasih telah menerima dan membantu kami dan juga rekan rekan tim kukerta yang sama berjuang untuk mensukseskan agenda tim kukerta Universitas Riau di kelurahan air dingin, ujar Finda, Ketua Kukerta balek kampung kelurahan air dingin Universitas Riau.

Dengan izin Allah SWT kegiatan telah dapat kami laksanakan dengan baik dan lancar serta ditutup dengan pembagian hadiah serta kenang-kenangan dan tidak lupa ucapan terimakasih kami dari Mahasiswa Kukerta Balek Kampung Universitas Riau 2021 Kepada Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau. Tutup Finda.***


Berikut nama mahasiswa Kukerta Balek Kampung Universitas Riau 2021 di Kelurahan Air Dingin Kec. Bukit Raya Kota Pekanbaru, Riau: Finda Afriwandy, Rivaldi Adrika, Anindita Yulisman, Sri Yunnita, Rayhan Syal, Muhammad Ridwan, Desi Rahma Putri, Fitri Andraini, Melda Hasanah, dan Widia Ningsih. []